Install Font Photoshop. |
Memiliki software Photoshop (Adobe Photoshop) sepertinya sudah hampir menjadi kewajiban bagi setiap orang yang bergelut di dunia online marketing, software ini selain ringan juga sangat mudah untuk di gunakan.
Sama seperti software lainnya, photoshop juga ada dua versi yaitu versi installer dan versi portable, walaupun sudah banyak beredar penyedia pembuat gambar gratis secara online sebut saja canva, namun nyatanya photoshop masih tetap saja menempel disetiap pc atau laptop para pebisnis online.
Dibalik sejuta manfaaat dari Adobe Photoshop rupanya versi default dari si photoshop ini tidak memberikan font yang kumplit. Maka dari itu, untuk memperindah gambar serta mempercantik tulisan yang akan dihasilkan perlu lah kita menambahkan font ke dalam software adobe photohop.
Ada dua cara mudah untuk menginstallkan font baru ke dalam software Photoshop. Silahkan sobat simak tutorial yang akan Admin bagikan berikut ini.
Cara 1
- Langkah pertama untuk menginstal font baru ke photoshop yaitu sobat harus mendownload terlebih dahulu font yang akan di install dari https://www.urbanfonts.com.
- Simpan di tempat (folder) yang mudah ditemukan lalu extact.
- Copy semua font yang sudah sobat download tadi lalu,
- Buka data /C pada komputer (laptop) sobat. kemudian,
- Cari folder Windows lalu klik.
- Setelah folder windows terbuka sobat cari lagi folder yang bernama Fonts.
- Pastekan semua file hasil downloadan sobat yang sudah di copy pada step 3.
Sampai tahap ini sobat sudah berhasil menginstallkan font baru kedalam photoshop. Untuk melihat hasilnya, ssilahkan sobat buka software Adobe Photohop kemudian cari nama font yang sudah di install tadi di bagian font.
Cara 2
Cara yang kedua ini tak jauh berbeda dengan cara 1 tadi di atas, yang membedakan hanya prosesnya saja menggunakan control panel.
- Seperti cara pertama, sobat harus mendowload dahulu filenya dari dari https://www.urbanfonts.com
- Lalu sobat save kemudian Extact
- Copy semua file Font hasil downloadan tadi.
- Klik icon star pada pojok kiri bawah komputer (laptop)
- Klik menu Control Panel.
- Setelah masuk ke Control Panel, sobat cari bagian Appearance and Personalization lalu klik.
- Cari nama menu Fonts lalu buka folder tersebut.
- Langkah terakhir sobat Pastekan file yang sudah sudah di copy sebelumnya.
- Selesai.
Bagaiamana Cara Mudah Install Font Photoshop? sangat mudah bukan? Selamat mencoba ..!!
EmoticonEmoticon